Wednesday 8 August 2018

Fake Interview Invitation

Undangan wawancara kerja palsu. Kenapa orang jahat sekali ya? Menipu orang yang jelas-jelas butuh pekerjaan, butuh uang dan jumlahnya gak sedikit.

Mereka dengan niatnya menyusun rancangan sedemikian rupa untuk memalsukan alamat kantor/perusahaan, alamat email dan info-info palsu lainnya.

Nah aku pun berpengalaman mendapatkan undangan itu. Yaa sebelumnya siapa sih yang gak senang dapat panggilan kerja? Fresh Graduate gitu. Dihubungi via sms aja udah kepalang kayak menang lotre. Haha Lebayy. Tapi serius deh. Ternyata itu adalah sebuah penipuan.

Tapi, kita bisa tau kok ciri-ciri undangan interview hoax itu kayak gimana.

Pertama, bisa dikabari via sms/email dan jadwal test interviewnya bersifat mendadak. Misal disms hari rabu, hari kamisnya suruh datang atau bahkan bisa ditanggal merah.
Kabar interview itu terkesan memburu-burui calon korbannya, malah justru dia yang ngebet pengen kita datang karena dia yang getol menghubungi kita terus.

Kedua, nomor telepon dan alamat gak sesuai dengan kantor/perusahaan aslinya, atau bahkan perusahaan itu gak ada info lengkapnya di web.
Apalagi dia memberikan alamat untuk pelaksanaan testnya di ruko atau tempat-tempat gak resmi, wah udah jelas banget itu bohongnya.

Ketiga, lokasi perusahaan yang kita lamar berbeda dengan lokasi test.
Kayak gini nih, misalnya kita lamar di daerah Jakarta, ehh dipanggilnya di Bali. Dengan mengatasnamakan perusahaan dan profil yang sama persis/meyakinkan, serta diiming-imingi akan diganti uang akomodasi dan lain-lain.

Keempat, ini sebenarnya udah hampir masuk ke apes line sih, kalau udah kepalang tau mau ketipu saat udah di lokasi, karena dimintain uang dengan alasan untuk administrasi, mendingan cabut aja deh, pura-pura gak bawa uang. Jumlah yang diminta biasanya ratusan ribu – jutaan.

Nah seperti itulah ciri-ciri Fake Interview Invitation versi aku, karena aku udah beberapa kali dapat panggilan kerja dan pernah percaya tapi gak pernah sampai datang sih. Masih diingetin untuk ngecek lagi dan ternyata fix Fake/Hoax xD

Lebih baik melamar pekerjaan yang udah pasti-pasti aja websitenya, dan lebih yakin lagi kalau emailnya depannya ada recruitment hrd blabla.. Meskipun gak semua juga email gmail/yahoo menipu. Bisa jadi karena keterbatasan system. Contoh: Rumah Sakit kecil atau masih tipe C/D 


Selalu hati-hati aja ketika dapat panggilan kerja :D

Kalau kamu punya pengalaman yang sama atau versi yang berbeda, boleh lah share disini ;)

0 comments:

Post a Comment

Hey! Somebody comment!

By :
Free Blog Templates